GridOto.com - Daihatsu Rocky dan Toyota Raize memiliki kembaran di Malaysia bernama Perodua Ativa, intip spesifikasinya disini.
Kehadiran Daihatsu Rocky dan Toyota Raize di Indonesia semakin dekat dengan rilisnya yang dijadwalkan akhir April ini.
Namun saudara serumpun Rocky Raize di Malaysia, Perodua Ativa, telah mengaspal lebih dahulu sejak Maret lalu.
Nah supaya lebih kenal dengan Perodua Ativa, kita bahas dulu spesifikasinya.
Sama seperti Rocky dan Raize, Perodua Ativa dikembangkan dengan platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA).
Baca Juga: Rendering Ini Gambarkan Wajah Daihatsu Sirion Anyar Bergaya Crossover
Tapi, Perodua mengklaim desain yang diusung Ativa sudah menggabungkan cita rasa kekhasan Malaysia.
Perodua Ativa hadir dalam tiga varian mulai dari entry level X, trim menengah H, dan trim tertinggi AV.
Ketiganya hadir dengan mesin tiga silinder turbo 1KR-VET berkubikasi 996 cc yang menyemburkan tenaga 98 dk dan torsi 140 Nm.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR