Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cafe Racer Sangar Berbasis Honda CBR900RR Fireblade, Dibangun Dari Bekas Kecelakaan

Fedrick Wahyu - Sabtu, 24 April 2021 | 20:08 WIB
 Honda CBR900RR Fireblade cafe racer
Leo Poulsen
Honda CBR900RR Fireblade cafe racer

GridOto.com - Honda CBR900RR Fireblade merupakan cikal bakal CBR1000RR dan motor pertama Honda yang memakai embel-embel RR.

Tentu, Honda CBR900RR Fireblade menjadi salah satu platform ideal untuk dijadikan sebuah motor custom yang sangar.

Seperti yang dilakukan Leo Poulsen dengan membangun sebuah modern cafe racer dari Honda CBR900RR Fireblade.

Tampang depan Honda CBR900RR cafe racer ini
Leo Poulsen
Tampang depan Honda CBR900RR cafe racer ini

Menariknya, motor keluaran 1996 ini merupakan bekas kecelakaan sebelum dioperasi dan dirawat oleh Leo.

Baca Juga: Modifikasi Honda CBR 150R Thailand, Tampilan dan Mesinnya Garang

Leo membangkitkan motor ini menjadi sebuah mesin yang mampu dipakai harian serta bersaing di lintasan balap.

Untuk ubahan  ia awali dengan mengupgrade suspensinya seperti garpu depannya yang diberi internal baru dari Fireblade generasi yang lebih muda dan Ohlins.

Kaki-kaki mendapat upgrade istimewa
Leo Poulsen
Kaki-kaki mendapat upgrade istimewa

Sementara untuk suspensi belakang diganti dengan shock Ohlins hasil copotan dari Aprilia RSV Mille dan sudah dimodifikasi.

Sementara untuk kedua rodanya menggunakan pelek magnesium dari Marvic yang dilengkapi cakram EBC Vee-Rotors.

Baca Juga: Bikin Honda CBR250RR Ganteng Modal Upgrade Kaki dan Pasang Aksesori

Lanjut ke bagian kokpit, Leo memasang setang clip-on TRW dengan master rem dan kopling Accossato, serta headlamp milik Ducati Monster 1200.

Kaki belakang memakai suspensi Ohlins copotan Aprilian RSV Mille
Leo Poulsen
Kaki belakang memakai suspensi Ohlins copotan Aprilian RSV Mille

Bagian setangnya ini juga dilengkapi dengan tachometer Motogadget serta lampu sein dan spion dari Motogadget.

Kemudian untuk urusan bodywork, tangki masih mengandalkan bawaan asli dari CBR900RR.

Namun kini dipadukan dengan buntut serat karbon dari Zero Limits Carbon yang aslinya untuk Norton Dominator SS.

Buntut kustom bermaterial serat karbon
Leo Poulsen
Buntut kustom bermaterial serat karbon

Baca Juga: Mau Bikin Honda CBR150 Baru Makin Gahar? Ini Resep Part Modifnya

Geser ke bagian mesin, Leo memasang girbox Factory Pro Evo shift kit serta memasang muffler karbon dari Yamaha R6 untuk memaksimalkan tenaganya.

Sektor mesin juga mendapat sedikit ubahan
Leo Poulsen
Sektor mesin juga mendapat sedikit ubahan

Kemudian sebagai finishing, kelir hitam semi-gloss dibalurkan pada rangka, subframe, dan swingarm, sedangkan bodinya diberi cat hitam glossy.

Alhasi, Honda CBR900RR Fireblade ini sekarang sudah bugar lagi menjadi modern cafe racer yang begitu istimewa.

Honda CB900RR Fireblade cafe racer yang super sangar
Leo Poulsen
Honda CB900RR Fireblade cafe racer yang super sangar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa