GridOto.com - Inilah pentingnya unsur TBN (Total Base Number) di oli mesin diesel yang perlu diketahui.
Secara spesifikasi memang oli mesin diesel punya perbedaan dengan oli mesin bensin.
Salah satunya unsur TBN yang terkandung di dalam oli mesin diesel dan tidak ada di oli mesin bensin.
TBN punya peran penting sebagai penetral kadar asam dari bahan bakar diesel.
"Karena unsur sulfur dari bahan bakar diesel sangat asam, beda dengan bahan bakar bensin," jelas Alvin Suwarna, Direktur PTT Oil Indonesia.
Baca Juga: Injektor Mesin Diesel Mampat, Jenis Bahan Bakar Jadi Penyebab Utama?
"Jadi unsur TBN ini sifatnya basa, mengimbangi kadar asam dari bahan bakar," imbuhnya.
Saat proses pembakaran berlangsung, naik-turun piston membuat dinding silinder terlapisi oli.
Ketika bahan bakar disemprot ke ruang bakar, lapisan oli di dinding silinder inilah yang menetralkan kadar asam.
"Selama pemakaian kadar TBN oli diesel akan menurun seiring kualitas oli yang jenuh," sebut Alvin.
"Kalau TBN sudah rendah berarti kadar asam yang masuk ke ruang bakar tetap tinggi," terangnya.
Baca Juga: Filter Bahan Bakar Diesel Ganti Setiap Berapa Kilometer? Ini Idealnya
Ada reaksi asam dengan material logam ruang bakar yang memicu korosi atau karat.
"Konstruksi mesin jadi rapuh, apalagi mesin diesel kompresinya tinggi, bisa jebol mesin," tegas Alvin.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR