GridOto.com - Punya kaki gambot, street cub berbasis Honda Grand ini tampil garang.
Kembali membahas modifikasi Honda Astrea Grand modifikasi ala street cub milik bro Asep Heryadi.
Bukan sektor bodi, kali ini kami tertarik dengan setup kaki-kaki dari street cub berkelir hijau yang tampil garang ini.
Jelas terlihat urusan kaki-kaki dari Honda Astrea Grand lansiran 1992 yang berubah ala street cub tampil beda dan garang dengan menggunakan pelek dan ban gambot alias besar.
Baca Juga: Modifikasi Honda C70 Listrik Ini Juga Cangkok Barang Bekas Mobil
"Sebenarnya sih street cub enggak selalu identik sama ban gambot tapi kebanyakan memang kaki-kaki jadi daya tarik juga nah makanya gue pakai ban dan pelek gambot," ucap bro Asep saat kami temui.
Untuk menggantikan pelek dan ban bawaan motor bro Asep memasangkan pelek berukuran ring 17 inchi dengan ban berprofil tebal yang kerap digunakan motor sport.
"Pelek gue pakai Rossi ring 17 yang depan lebar 3 inchi yang belakang 3,5 inchi warna hitam doff biar garang terus tromol masih ori cuman gue custom bubut dan repaint aja,"jelasnya lagi.
Sementara untuk membalut pelek baru pada motornya Asep memilih ban Aspira Premio dengan ukuran 110-70 dan 140-70.
Baca Juga: Honda C70 Jadi Motor Listrik, Rakitan Anak Bangsa Modal Alih Fungsi Barang Bekas
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR