GridOto.com - Saat membuka busi, kejadian busi patah di dalam bisa saja terjadi.
Busi yang patah di dalam akan sangat merepotkan.
Kepala silinder harus dibuka untuk mengeluarkan drat busi yang masih menempel.
Kejadian busi patah di dalam ini ternyata ada penyebabnya.
Salah satu hal yang sering bikin busi patah di dalam adalah terlalu kencang saat mengencangkan busi atau istilahnya over tight.
Baca Juga: Busi Mobil Lama Enggak Diganti Bikin Pembakaran Mesin Jadi Begini
"Over tight saat mengencangkan busi memang bisa menyebabkan busi patah di dalam saat ingin dibuka kembali," ucap Diko Oktaviano, selaku Technical Support Product Knowledge PT NGK Busi Indonesia.
"Saat busi dikencangkan berlebihan, drat kepala silinder akan tertarik," tambahnya.
Kondisi begini akan membuat drat busi seperti terkunci.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR