Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bulan Puasa Marak Pencurian, Polisi Berikan Tips Agar Motor Tak Raib

M. Adam Samudra - Senin, 19 April 2021 | 10:19 WIB
Ilustrasi pencurian sepeda motor
Grid.id
Ilustrasi pencurian sepeda motor

GridOto.com - Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) semakin merajalela dan waktunya cukup singkat.

Dengan menggunakan kunci letter T, maling sukses menggasak motor incaran dari parkiran.

Maraknya aksi curanmor membuat Polisi membagikan tips agar terhindar dari kehilangan motor kesayangan.

"Sebenarnya kita sudah melakukan sosialisasi Kamtibmas di desa-desa atau sekolah-sekolah memberikan tips aman agar kendaraan tidak hilang dengan memberi pengamanan pribadi dengan menggunakan kunci yang bagus, menempatkan kendaraannya di tempat yang memang tidak mudah dilakukan pencurian, karena para pelaku pencurian melakukan aksinya di depan rumah dan toko-toko," kata Kasubag Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Kunci Cakram Ini Bisa Disambungkan ke Smartphone, Bakal Bikin Maling Motor Pusing Sendiri Nih

Tak hanya itu, perlu ditambahkan sistem GPS. Pemilik kendaraan bisa memasangnya melalui bengkel resmi.

"Ini memang harus dipersiapakan oleh para pemilik motor. Banyak sekali teknologi yang sudah ada dengan menyiapkan GPS untuk memudahkan dimana posisi motor tersebut berada,” ucapnya.

Bahkan sekarang sudah banyak pencuri masuk ke rumah dengan merusak kunci pagar saat malam hari," sambungnya.

Tak hanya itu, hati-hati pula terhadap barang-barang berharga yang Anda bawa seperti helm dan jaket.

Baca Juga: Pencuri Mobil Rental Dibekuk Petugas, Begini Modus Yang Digunakan

Titipkan di tempat penitipan. Jika tidak mau di tempat penitipan, Anda bisa pasang kotak atau boks motor di belakang motor Anda untuk menyimpan barang, seperti helm, berkas, jaket, uang, jaket jas hujan, alat mekanik, payung, senter, air minum, dan baju ganti.

Editor : Hendra
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Anak Muda, Motor Bekas Yamaha NMAX di November 2024, Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa