Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren: Nissan Elgrand E51 Kerap Alami Kebocoran Oli Karena Faktor Usia, Biaya Servisnya Mahal?

Naufal Shafly - Sabtu, 17 April 2021 | 18:20 WIB
Ilustrasi Nissan Elgrand generasi E51
Goo-net.exchange.com
Ilustrasi Nissan Elgrand generasi E51

GridOto.com - Nissan Elgrand E51 dipasarkan di Indonesia sejak 2002 sampai 2010, akhirnya digantikan oleh generasi ketiga yakni Nissan Elgrand E52.

Jika dihitung, itu berarti unit Nissan Elgrand E51 tertua usianya sudah 19 tahun, sedangkan unit termudanya sudah berusia 11 tahun.

Karena usianya sudah tidak lagi muda, Nissan Elgrand E51 sering kali mengalami kebocoran oli mesin.

"Salah satu masalah Elgrand E51 itu umumnya kebocoran oli mesin. Kalau kebocoran oli, itu biasanya karena seal-nya sudah pada lama, sudah pada getas," ucap Ari Hidayat, Kepala Bengkel Jasmin Motor BSD saat ditemui GridOto.com, Jumat (16/4/2021).

Baca Juga: Seken Keren: Kelebihan Nissan Elgrand E51 Versi Bengkel Spesialis, Masih Layak Dipinang?

Ari menjelaskan, seal Nissan Elgrand E51 lawas biasanya memang sudah tidak dalam kondisi baik.

Selain karena faktor usia yang sudah relatif tua, Nissan Elgrand E51 memiliki mesin V6 yang umumnya lebih panas.

"Usianya sudah tua, ditambah mesinnya panas, otomatis seal-nya memang sudah gak bagus," ucap Ari.

Ari menjelaskan, umumnya Elgrand E51 terpaksa dilakukan overhaul atau turun mesin jika mengalami masalah tersebut.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jaga Antisipasi Kecelakaan, Segini Jarak Yang Aman Naik Mobil Saat Hujan Deras

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa