Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CT125 Dapat Aksesori Banyak, Aura Adventure Makin Keluar

Fedrick Wahyu - Rabu, 14 April 2021 | 14:05 WIB
Modifikasi Honda CT125 bergaya adventure
Motolord
Modifikasi Honda CT125 bergaya adventure

GridOto.com - Honda CT125 adalah sebuah motor bebek bergaya trail yang punya tampilan menarik dan bernuansa adventure.

Tapi Honda CT125 akan semakin menarik lagi ketika mendapatkan sentuha modifikasi yang memperkuat aura adventurenya.

Seperti yang dilakukan Chayakrit ‘Win’ Kaewwongwan dari Motolord, Thailand yang memberikan aksesori dan kustom part pada Honda CT125 ini.

Headlamp diganti dengan model LED
Motolord
Headlamp diganti dengan model LED

Langsung ke detailnya, di bagian depan kini headlamp dan speedometer bawaan digantikan dengan rak sekaligus bracket sepasang headlamp LED barunya.

Baca Juga: Siap Off-road Ringan, Honda Karisma Dirombak ala Bebek Trail CT125

Lalu untuk setangnya mendapat handle brace stabilizer dan handguard yang dilengkapi lampu sein.

Tak ketinggalan ada sepatbor depan baru khas motor trail yang terpasang pada segitiga bawahnya.

Tampang depan Honda CT125 ini
Motolord
Tampang depan Honda CT125 ini

Mundur sedikit ke belakang, di bagian lehernya ada cover yang juga berfungsi sebagai mounting tas tambahan dan tempat panel instrumennya.

Kemudian terlihat juga adanya tambahan crashbar untuk melindungi mesinnya meskipun CT125 ini sudah punya crashbar bawaan.

Baca Juga: Honda CT125 Hunter Cub Bertampang Sangar Pakai Knalpot Gatling Gun

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kawasaki Ninja Tipe Ini Musuh SPBU, Pakainya Motor Listrik Harganya Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa