Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fitur Power Tailgate Mitsubishi Pajero Sport VS Hyundai Santa Fe, Canggih Mana?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 9 April 2021 | 17:28 WIB
Pengoperasian power tailgate New Pajero Sport dengan kick sensor
PT MMKSI
Pengoperasian power tailgate New Pajero Sport dengan kick sensor

GridOto.com - Mitsubishi Pajero Sport dan Hyundai Santa Fe keluaran terbaru telah dilengkapi oleh pintu bagasi elektrik atau Power Tailgate.

Namun, antara power tailgate Mitsubishi Pajero Sport dan Hyundai Santa Fe, mana yang lebih canggih fiturnya?

Sebagai informasi, komparasi ini hanya akan membandingkan fitur power tailgate dari Mitsubishi Pajero Sport dan Hyundai Santa Fe.

Hyundai Santa Fe varian Signature telah dilengkapi oleh fitur Smart Power Tailgate untuk mempermudah pengemudi mengakses pintu bagasi.

Smart Power Tailgate Santa Fe tidak menggunakan sensor gestur kaki di bawah bumper karena sistemnya mendeteksi pengemudi dan kunci keyless.

Ilustrasi Smart Power Tailgate Hyundai Santa Fe.
Hyundai Motors Indonesia
Ilustrasi Smart Power Tailgate Hyundai Santa Fe.

Baca Juga: Smart Power Tailgate Hyundai Santa Fe, Buka Bagasi Cukup Berdiri

Saat pengemudi membawa kunci keyless dan berdiri di depan pintu bagasi selama 3 detik, pintu bagasi akan terbuka secara otomatis.

Fitur ini beroperasi apabila setting Smart Power Tailgate diaktifkan di instrumen kluster dan mobil telah terkunci selama lebih dari 15 detik.

Sedangkan untuk Mitsubishi Pajero Sport varian Dakar Ultimate, pintu bagasi dapat dibuka melalui sensor gestur kaki di bawah bumper atau melalui aplikasi smartphone.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terjawab, Ini Alasan Fasilitas Servis Motor Listrik Polytron Digabung dengan Servis Elektronik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa