Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Restomod Land Rover Defender D90, Tampang Gahar Tenaganya Sangar

Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 7 April 2021 | 13:37 WIB
Restomod Land Rover Defender D90 besutan E.C.D Automotive Design
Tuningblog
Restomod Land Rover Defender D90 besutan E.C.D Automotive Design

GridOto.com - Bengkel spesialis restomod Land Rover Defender, E.C.D. Automotive Design kembali bikin proyek keren.

Proyek restomod kali ini diberi sebutan Project Desert Storm, dengan basis Land Rover Defender D90 model atap terbuka.

Ubahan paling signifikan dari proyek restomod Land Rover Defender ini tentu sektor jantung pacu yang sudah mengalami peremajaan.

Defender ini aslinya didukung mesin diesel 4-silinder berkapasitas 2.401 cc turbo dengan tenaga 120 dk dan torsi 372 Nm.

Baca Juga: Lihat Nih Restomod Land Rover Defender Klasik Jadi Campervan Tangguh

Restomod Land Rover Defender D90 pakai mesin V8 bertenaga 430 dk
Tuningblog
Restomod Land Rover Defender D90 pakai mesin V8 bertenaga 430 dk

Namun mesin tersebut sudah digusur dan berganti jantung baru yang diambil muscle car garang yakni Chevrolet Corvette.

Rinciannya ialah mesin LS3 konfigurasi V8 6.200 cc yang diatas kertas mampu merilis tenaga 430 dk dan torsi 574 Nm.

Mesin ini kemudian dipasangkan dengan sistem knalpot baru racikan Borla agar suara mesin V8 lebih terdengar parau.

Tampilan gahar restomod Land Rover Defender D90
Tuningblog
Tampilan gahar restomod Land Rover Defender D90

Bukan cuma mengganti mesin saja, upgrade pada sektor eksterior dan interior juga diberikan E.C.D. Automotive Design.

Baca Juga: Atap Land Rover Defender Dijebol Plus Kabin Fungsional Siap Camping

Dari sisi depan terpasang bumper baru yang terbuat dari baja, berikut tambahan winch dan lampu LED di bagian atap.

Tampilan depan restomod Land Rover Defender D90
Tuningblog
Tampilan depan restomod Land Rover Defender D90

Sementara kaki-kaki ditopang pelek Mondial Retro ukuran 20 inci plus komposisi suspensi yang membuatnya lebih jangkung.

Masuk ke kabin, beberapa bagian juga tidak luput dari ubahan yang membuatnya mobil pelintas batas ini terasa mewah.

Tampilan depan restomod Land Rover Defender D90
Tuningblog
Tampilan depan restomod Land Rover Defender D90

Lapisan material Corris Grey membungkus jok Puma Classic yang dikombinasikan dengan warna merah.

Pun dengan setir juga diganti menggunakan Momo Prototipo dilapis warna hitam dengan jahitan merah. Berikut videonya!

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mitsubishi Buka Suara Soal Mobil Konsep DST, Bakal Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa