Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Electric Mobility (ELMO)

Kia EV6 Punya Fungsi Vehicle To Load, Bisa Menyalakan Listrik Rumah

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 2 April 2021 | 12:00 WIB
KIA EV6 GT-Line.
KIA Corporation
KIA EV6 GT-Line.

GridOto.com - Mobil listrik KIA EV6 memiliki fungsi Vehicle to Load (V2L) yang bisa menyalakan listrik satu rumah lho.

Umumnya, ketika listrik rumah padam, pemilik rumah dapat menggunakan genset sebagai penyuplai listrik darurat.

Namun, pemilik KIA EV6 dapat menggunakan mobilnya sebagai penyuplai listrik berkat fungsi Vehicle to Load (V2L).

Bagi yang belum kenal, fungsi Vehicle to Load (V2L) adalah kemampuan mobil listrik untuk menyuplai listrik keluar dari baterai.

Suplai listrik dari baterai tersebut diproses lewat Intergrated Charging Control Unit (ICCU) sebelum keluar dari mobil.

Ilustrasi Vehicle to Load (V2L) Kia EV6.
Kia Corporation
Ilustrasi Vehicle to Load (V2L) Kia EV6.

Baca Juga: Kia EV6 Mengusung Digital Tiger Face, Berbeda Dari Mobil Kia Lain

Oh iya, ICCU KIA EV6, selain mengontrol charging, juga memiliki kemampuan untuk mengontrol discharging untuk fungsi Vehicle to Load (V2L).

Dengan fungsi Vehicle to Load (V2L), mobil listrik seperti KIA EV6 dapat menjadi genset untuk rumah.

Tidak hanya itu, fungsi Vehicle to Load juga bisa digunakan untuk mengecas mobil listrik lain atau Vehicle to Vehicle (V2V).

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jalin Kerjasama, EV Dari Indomobil Siap Wara-Wiri Dengan PLN Icon Plus

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa