GridOto.com - Sosok Toyota HiAce di Tanah Air memang kerap dijadikan sebagai kendaraan travel.
Namun jangan salah, Toyota HiAce Gambot beraura Libery Walk ini punya sayap belakang yang bikin gagal fokus
Salah satunya seperti modifikasi Toyota Hiace yang ditemukan dalam video channel Youtube Rod On tube.
Baca Juga: Toyota HiAce Kece Disiram Airbrush Serba Ungu dan Ditopang Kaki Ceper
Toyota HiAce satu ini tampak lebih sporty dengan aura Liberty Walk dari wide body custom yang terpasang.
Mulai dari depan dikemas agresif dengan bumper custom lengkap dengan splitter plus canard dikedua sisi.
Splitter tipis itu juga menyasar sampai ke bagian sisi bodi, tepatnya menempel rapi di bawah side skirts.
Keempat lengkung roda juga terpasang over fender sewarna bodi sehingga membuatnya jadi makin melar.
Over fender bolt-on khas Liberty Wak ini menjadi tempat bersemayam pelek palang lansiran Work Durandal.
Baca Juga: Toyota HiAce Tampil Nyentrik Berbaju Hijau dan Pasang Body Kit Custom
Salah satu hal yang bikin gagal fokus yakni sayap ukuran besar yang ditopang bracket pada area belakang.
Lalu sorot matanya juga jadi lebih tajam dengan penggunaan lampu custom LED untuk depan dan belakang.
Beres dengan body kit, seluruh bodi HiAce ini dibalur kelir merah candy yang tampak begitu mencolok.
Pada area kaki-kaki, ditopang suspensi udara dari Nay Airlic yang sukses buat bodi mobil makin kandas. Berikut videonya!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | YouTube/Rod On Tube |
KOMENTAR