GridOto.com - Interior mobil listrik KIA EV6 memiliki lantai yang rata dan jok relaksasi yang ramah lingkungan lho.
Hal tersebut merupakan cerminan dari interior KIA EV6 yang berpadanan pada arah desain "Inspiring Space."
Menurut Jochen Paesen, Head of Kia Interior Design, semakin banyak teknologi Autonomous Driving yang datang, orang-orang akan semakin menghargai ruang interior yang nyaman dan lega.
"Sehingga untuk EV6, mendesain ruang yang menginspirasi adalah salah satu hal penting bagi kami," ucap Jochen.
Fitur pertama pada interior KIA EV6 adalah lantai yang benar-benar rata tanpa undakan.
Baca Juga: KIA Pamerkan Desain Mobil Listrik Pertamanya, Desain Futuristik Kental Nuansa Crossover
Lantai EV6 yang rata tersebut diwujudkan dari penggunaan platform Electric-Global Modular Platform (E-GMP).
Platform ini memiliki baterai yang tertanam pada bagian tengah sehingga meminimalisir obstruksi yang membuat lantai menjadi berundak.
Dengan lantai yang rata, layout interior KIA EV6 dapat dibuat lebih beragam, fleksibel, dan lebih lega.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR