GridOto.com - Buat yang mau membeli Jupiter MX generasi pertama bekas harus tahu kalau tarikan atasnya tergolong kurang agresif.
Terutama ketika masuk gigi 4, banyak penggunanya yang merasa tenaga mesin terasa tertahan.
Namun, solusi untuk masalah itu ternyata cukup mudah hanya melakukan setting spuyer pada karburator Jupiter MX 135.
Seperti yang dilakukan oleh M. Iqbal yang pernah menggunakan Jupiter MX 135 keluaran 2007 selama 10 tahun lebih.
Baca Juga: Bisa Bikin Bodi Baret, Hindari Kebiasaan Ini Saat Cuci Motor
"Memang Jupiter MX ini kurang agresif terutama kalau sudah gigi 3 dan 4," ucap Iqbal.
"Jadi kalau touring jauh harus sedikit pintar-pintar dalam memainkan gas," lanjutnya.
Iqbal yang tinggal di daerah Warakas, Jakarta Utara ini sedikit mainkan settingan spuyer Jupiter MX supaya tarikan atasnya lebih responsif.
"Main jet nya dibuat turun 1 step saja dari standarnya 105 jadi 100," tegasnya.
Baca Juga: Mudah! Begini Cara Kuras Air Radiator Motor Tanpa Harus Ke Bengkel
"Ini settingan bensin sedikit lebih kering atau irit, tapi motor jadi enak larinya," ungkapnya.
Tapi Iqbal mewanti agar pengguna tetap perhatikan kondisi komponen karburator lainnya yang sudah berumur.
Pastikan kondisinya masih bagus sehingga tidak memunculkan masalah.
"Sebab, respon motor juga bisa lemot karena komponen lain seperti skepnya sudah lemah. Makanya harus diganti juga kalau sudah lemah," tutupnya.
Untuk main jet sendiri banyak tersedia di toko aksesori motor, untuk yang ukurannya lebih besar atau kecil dari bawaan kalian bisa gunakan part aftermarket.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR