GridOto.com - Trabasan makin gahar, Kawasaki KLX 150 ini sudah oprek dapur pacu.
Kawasaki KLX memang terkenal jadi salah satu motor trail yang sering diajak terabasan.
Hal ini jugalah yang menjadi alasan bagi bro Irwan Purwadi memodifikasi jantung pacu Kawasaki KLX 150 BF miliknya agar makin bertenaga saat diajak aksi terabasan.
Enggak main-main nih mesin trail 150cc Kawasaki ini dibuat bengkak dengan spek 63 dan ubahan lainnya.
Baca Juga: Pasang 2 Fitur Rahasia Kawasaki KLX Enggak Repot Buat Terabas Hutan
"Saya hobi trabasan kadang ketemu trek yang terjal banget jadi saya mau motor makin mumpuni dengan bore up mesin spek 63 dan ubahan lainnya," ucap bro Irwan kami temui di Kantornya di wilayah Jakarta Timur ini.
Bro Irwan mencangkokkan piston ukuran 63mm dan mengcustom blok mesin standart nih bro serta mengganti noken as.
"Blok mesin custom biar masuk piston 63 terus noken as pakai Moto1 sama per klepnya juga Moto1," lanjutnya lagi.
Agar tenaga makin melejit cowok ramah ini juga menyentuh urusan perkoplingan nih dengan mengganti kampas dan per kopling.
Baca Juga: Oprek Mesin Kawasaki KLX 150, Tenaga Melonjak Siap Lumat Segala Medan
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR