Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Didaulat Jadi Tulang Punggung Mazda di Indonesia, Segini Target Penjualan Mazda CX-3 Sport 1.5L

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 29 Maret 2021 | 16:30 WIB
Didaulat jadi tulang punggung Mazda di Indonesia, segini target penjualan CX-3 Sport 1.5L setiap bulannya.
GridOto.com/Okkie Dwi
Didaulat jadi tulang punggung Mazda di Indonesia, segini target penjualan CX-3 Sport 1.5L setiap bulannya.

GridOto.com - Mazda CX-3 Sport 1.5L yang baru saja diluncurkan PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), langsung ditunjuk untuk mengemban peran penting.

Pasalnya SUV entry-level dari Mazda ini diharapkan bisa menjadi tulang punggung penjualan di Indonesia, dan memperluas ceruk pasar merek asal Hiroshima, Jepang tersebut.

“Hadirnya Mazda CX-3 Sport 1.5L adalah untuk memperluas segmen pasar sekaligus memberikan alternatif bagi para pecinta Mazda di Tanah Air,” ujar Ricky Thio, selaku Managing Director EMI dalam acara peluncuran virtual, Senin (29/3/2021).

“Pasar SUV di Indonesia terutama untuk pasar SUV bermesin 1.500 cc semakin ramai tapi kami optimis Mazda dapat bersaing di segmen yang sangat menjanjikan ini,” ujarnya.

Baca Juga: New Mazda CX-3 Sport 1.5L Resmi Diluncurkan Buat Pasar Indonesia, Segini Harganya!

Optimisme tersebut juga terpancar dalam target penjualan Mazda CX-3 Sport 1.5L, yang diharapkan mampu terjual hingga ratusan unit setiap bulannya.

“Mazda CX-3 Sport 1.5L secara nasional kami targetkan (terjual) 200 unit per bulannya,” ujar Deddy Kurniawan Saputro, selaku Head of Sales EMI dalam kesempatan yang sama.

Dengan kata lain, EMI percaya bahwa Mazda CX-3 Sport 1.5L bisa laku setidaknya 2.400 unit hingga akhir 2021 nanti.

Target tersebut dinilai masih realistis untuk dicapai, ditambah lagi Mazda CX-3 Sport 1.5L turun di segmen pasar compact SUV yang cukup besar di Tanah Air.

Baca Juga: 7 Fakta Penting Mazda CX-3 Sport 1.5L yang Baru Rilis di Indonesia

“Oleh karena itu kami mengeluarkan varian ini, karena kami sangat optimis bahwa market CX-3 sangat menjanjikan untuk Mazda saat ini dan kedepannya,” imbuhnya.

Sekadar informasi, Mazda CX-3 Sport 1.5L merupakan SUV entry-level dalam keluarga CX milik pabrikan yang berdiri 101 tahun silam itu.

Sesuai namanya, SUV tersebut dibekali mesin bensin SKYACTIV-G 4 silinder segaris berkubikasi 1.496 cc dengan tenaga puncak 110 dk di 6.000 rpm dan torsi maksimal 144 Nm pada 4.000 rpm.

Untuk harganya, Mazda CX-3 Sport 1.5L dibanderol Rp 338,9 juta OTR DKI Jakarta dan sudah bisa dipesan di jaringan dealer mereka di seluruh Indonesia.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa