Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dekatkan Diri dengan Konsumen, Deltalube buka Official Store Online dan Resmikan Cabang Baru

Dida Argadea - Kamis, 25 Maret 2021 | 10:20 WIB
Deltalube buka Official Store Online
Deltalube
Deltalube buka Official Store Online

GridOto.com - Memasuki tahun 2021, pandemi Covid-19 masih saja berlangsung dan belum menunjukan tren yang membaik.

Pemerintah pun masih terus menggiatkan masyarakat untuk sadar pakai masker, menjaga jarak, dan menghindari bepergian atau berkerumun.

Lantas bagaimana dengan kegiatan merawat kendaraan yang harus tetap dilakukan?

Baca Juga: Beli Majalah dan Tabloid Tinggal Pencet, Ada Diskon Hingga 50 Persen untuk Semua Emagz di Grid Store Lho

“Perawatan rutin kendaraan sebenarnya berada di area cairan-cairan, seperti oli mesin, radiator coolant, dan minyak rem,” buka Yese M.T. Simanjuntak, Technical Support Manager PT TRKM Group, dalam keterangan resmi yang diterima GridOtocom.

Yese menambahkan, untuk ganti oli sendiri di rumah sebenarnya mudah.

Merawat kendaraan yang harus tetap dilakukan

“Umumnya kunci untuk buka baut pembuangan oli, ukurannya antara 12, 14, 17, 19, atau 21 mm. Buka baut pembuangan, diusahakan jangan saat mesin panas, karena drat bautnya berpotensi jadi rusak,” tambah Yese.

Sejalan dengan itu, kegiatan belanja oli, minyak rem, dan radiator coolant bisa dilakukan lewat online.

Seperti yang baru saja dilakukan PT TRKM Group dengan meluncurkan toko Official Store Deltalube di Tokopedia dan Shopee.

“Pembukaan toko online Official Store Deltalube, menjadi cara kami untuk lebih dekat dengan konsumen.

Hal ini juga sejalan dengan anjuran pemerintah untuk mengurangi kegiatan luar ruang untuk pencegahan penyebaran Covid,” ujar Mandaoni Butarbutar, selaku Business Development PT TRKM Group.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Piston Bisa Bolong, Cek Ini Dulu Sebelum Nyalakan Motor Mogok Usai Terjang Banjir

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa