GridOto.com – Yup, Vespa Primavera Sean Wotherspoon milik selebram Karin Novilda Sulaiman atau yang biasa dikenal Awkarin jadi makin istimewa.
Vespa Primavera Sean Wotherspoon merupakan varian limited yang harganya terus melambung tinggi hingga di atas seratus juta rupiah karena jadi buruan kolektor.
Enggak puas dengan kondisi yang sudah limited, Vespa Primavera Sean Wotherspoon ini jadi makin menarik dengan sentuhan modifikasi.
Gak mungkin dong Awkarin lakukan modifikasinya sendiri. Untuk punya rekan bengkel Vespa yang jadi rujukan selebritis.
Siapa lagi kalau Scooter VIP, bengkel yang workshopnya ada di Grand Galaxy City Business Center, Bekasi ini punya beberapa klien public figur.
Mulai dari Andrey Taulany hingga Gading Marten. "Nah untuk Awkarin ini agak beda," buka Dennil Sagita Founder Scooter VIP.
"Dia mau bergaya racing tetapi tetap catchy, dan colourful,” buka Dennil Sagita Founder Scooter VIP.
Baca Juga: Gading Marten Modif Vespa S Habis Puluhan Juta, Lebih Keren dari PTS Andry Taulany?
"Catchy dan colourful? Ah mudah saja! Tinggal memanfaatkan warna-warna yang sudah ada di Vespa Primavera Sean Wotherspoon," bebernya.
Warna yang sudah ramai dibuat makin colorful lewat perubahan kelir di beberap tempat juga penambahan aksesori yang warnanya meriah.
“Seperti cover CVT kami repaint dengan warna yang sama seperti di sepatbor yaitu biru muda,” tutur Dennil.
“Cover shock jadi warna putih disamakan dengan jengger yang ada di atas sepatbor dan dasi,” tunjuknya.
Beberapa part yang diganti produk aftermarket ada banyak, mulai dari cover fork, cover bolt CVT, spion bar-end racing, dop pelek red anodized, dan footstep racing berlabel NC Project dari Boss Vespa.
Baca Juga: Video Review Vespa Special 90 Andre Taulany, Habis Rp 50 Jutaan Full Polini Malossi
"Cover kipas dan lubang tutup spion kami sesuaikan warna merahnya dengan warna dek pakai Tony Scooter dari Motofixed,” rinci Dennil.
Gak cuma itu, hampir semua baut diganti menggunakan Pro-Bolt anodized gold titanium, spion bar end dan brake lever adjustable yang juga berlabel Tony Scooter.
Di belakang dipasang juga rear rack dari Boss Vespa untuk pouch atau tas.
“Untuk membawa minuman dan peralatan pribadi Karin, kami buatkan tas bagasi custom colour dari Scootech yang sesuai dengan warna Vespa Sean Wotherspoon ini,” sebut pria yang menyerahkan pengerjaan detailing dan nano ceramic coating 3 layers di Motospa Jakarta.
Selesai? Belum dong!
Selain memodifikasi tampilan, ternyata Karin juga kurang puas dengan performa Primavera miliknya.
“Katanya suara knalpot terlalu standar dan selalu ketinggalan saat Sunday morning ride (sunmori), bisiknya."
"Akhirnya area CVT dilakukan penggantian variator flywheel dengan roller 12 gram, kevlar v-belt, kampas kopling, mangkok kopling ceramic evolution dan per torsi Polini Motori Racing asal Italia,” urai Dennil yang juga menjadi distributor resmi Polini dan Malossi di Indonesia.
Baca Juga: Video Review Vespa Special 90 Andre Taulany, Habis Rp 50 Jutaan Full Polini Malossi
Gak ketinggalan ada penambahan ignition amplifier dari Scootech dan knalpot Polini 3G Carbon agar performanya lebih ‘galak’.
Untuk mengimbangi performa yang sudah meningkat, seperangkat cakram Polini dan kampas rem sintered Polini pun dipasangkan.
“Proses modifikasinya memakan waktu 2 mingguan. Karin juga puas banget dengan tampilan maupun suara Vespanya yang sudah sesuai keinginannya,” tutup Dennil.
Makin eye catching dan pastinya gak ketinggalan saat sunmori ya, mantab!
Scooter VIP Bekasi: 08586-633-3333
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR