GridOto.com - McLaren 720S kini menjadi salah satu supercar yang hadir dengan performa tinggi dan juga desain agresif.
Namun bagi sebagian pihak menganggap penampilan McLaren 720S masih belum sempurna, salah satunya yakni 1016 Industries.
Tuner asal Amerika Serikat ini memutuskan buat meningkatkan tampilan McLaren 720S lewat pasokan body kit racikannya.
Baca Juga: Bengkel Kemarin Sore Modif McLaren 720S, Hasilnya Jadi Makin Sangar
Body kit tersebut mencakup desain bumper depan baru yang lebih sangar ditambahan sisipan lips spoiler dan splitter besar.
Melihat ke samping nampak dibuat gambot dijejali over fender lengkap dengan ventilasi demi pasokan angin ke mesin.
Beranjak ke bagian belakang, kesan sangar McLaren 720S makin kental terasa dengan tambahan sayap berukuran besar.
Diikuti ubahan pada bumper yang dikemas lebih tegas lengkap dengan lubang udara besar dan juga diffuser baru yang agresif.
Pemasangan body kit ini berimbas baik untuk bikin bobot McLaren 720S menyusut hingga 122 kg, dari berat standar 1.419 kg.
Baca Juga: Hennessey Oprek Mesin McLaren 765LT, Melesat 0-100 Km/Jam Hanya 2,1 Detik
Selain bikin tampangnya jadi lebih sangar, body kit ini dipastikan mampu meningkatkan aerodinamika McLaren 720S.
Dikutip dari Carscoops.com, 1016 Industries menyebutkan bahwa proses pembuatan body kit ini dilakukan dengan 3D printing.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Carscoops.com |
KOMENTAR