GridOto.com - Sebuah kabar mengejutkan datang dari Honda Motor Company belum lama ini.
Mereka mengumumkan bahwa penjualan Honda NSX rakitan 2020 dihentikan di Jepang dan Amerika Serikat
Melansir dari Carscoops.com, pengumuman ini muncul lantaran terjadi penurunan penjualan Honda NSX 2020 di pasar Jepang.
Pengumuman tersebut semakin diperkuat dengan website resmi Honda Jepang yang sudah tidak menyediakan layanan penjualan NSX rakitan 2020.
Baca Juga: Selain Siap Pasang Tenda, Honda NSX Ini Punya Mesin dan Kaki-kaki Apik
Tidak hanya Jepang, penurunan penjualan NSX ternyata juga terjadi di pasar Amerika Serikat.
Honda NSX yang dipasarkan dengan nama Acura NSX ternyata kurang diminati oleh konsumen Amerika Serikat di periode 2020.
Hal ini terlihat dari data penjualan yang menunjukkan Acura NSX hanya terjual sebanyak 128 unit saja selama periode 2020.
Padahal beberapa pesaingnya di pasar Amerika Serikat, seperti Audi R8 bisa terjual sebanyak 583 unit.
Baca Juga: Sadis Modifikasi Honda NSX Lama Ini Bisa Pasang Tenda Segala
Lalu ada Mercedes-AMG GT bisa membukukan angka penjualan sebanyak 2.400 unit selama periode 2020 di Amerika Serikat.
Meski demikian, pihak Honda meyakinkan bahwa mereka hanya menghentikan penjualan model 2020.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Carscoops.com |
KOMENTAR