GridOto.com - Pemilik motor saat ini harus bijak dalam memilih aksesori yang akan dipasangkan pada kendaraannya.
Bukan hanya soal estetika saja yang harus dipikirkan, tapi juga soal keamanan dan kenyamanan saat berkendara.
Salah satu aksesori yang dinilai mengganggu keamanan berkendara adalah sandaran jok untuk penumpang atau boncenger.
Menurut Jusri Pulubuhu, Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC), aksesori sandaran jok ini tidak direkomendasikan karena dinilai berbahaya buat penumpang dewasa apalagi anak-anak.
"Dari sisi teknis naik motor berboncengan, sandaran tersebut membuat boncenger menjauhi pengendara motornya," ujar Jusri saat dihubungi GridOto.com, Jumat (19/3/2021).
Dikatakan oleh Jusri, dalam teori boncengan posisi duduk penumpang sebaiknya merapat dengan pengendara motor untuk menjaga keseimbangan motor.
"Hal tersebut harus dilakukan untuk mendapatkan distribusi bobot ideal, serta mendekatkan keseimbangan dan pusat gravitasi saat naik motor," tuturnya.
Lebih lanjut, Jusri menjelaskan bahwa dengan adanya sandaran tersebut akan terjadi kerenggangan yang akan mengurangi nilai keseimbangan.
Baca Juga: Street Manners: Erat Kaitannya dengan Keselamatan, Jangan Cuma Pasang Satu Spion di Motor!
Dengan begitu, pengendara akan mudah kehilangan kendali atas motornya dan boncenger bisa saja terlempar jika kecelakaan," tandas Jusri.
Ingat ya sob, bijak lah dalam memilih aksesori motor untuk keamanan berkendara.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR