Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Resmi! Andrea Dovizioso Akan Cobain Motor Aprilia RS-GP Bulan Depan

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 18 Maret 2021 | 08:14 WIB
Resmi! Andrea Dovizioso akan cobain motor Aprilia RS-GP
Aprilia.com
Resmi! Andrea Dovizioso akan cobain motor Aprilia RS-GP

GridOto.com - Setelah beberapa hari jadi buah bibir, Andrea Dovizioso akhirnya resmi dipastikan akan mengetes motor Aprilia RS-GP bulan April mendatang.

Andrea Dovizioso dijadwalkan nyobain RS-GP 2021 pada tes privat yang digelar di sirkuit Jerez, 12-14 April 2021.

Meski begitu, belum ada kesepakatan resmi soal posisi tertentu untuk Dovizioso di tim Aprilia.

Maksudnya untuk sementara ini, Dovizioso baru berkesempatan untuk tes motor saja pada tes privat tersebut.

Baca Juga: Marc Marquez ke Trek Lagi Pakai Honda RC213V-S, Siap Balapan di MotoGP Qatar 2021?

Aprilia tidak akan memaksa Dovi bergabung usai tes ini.

Namun Aprilia menegaskan, pihaknya tetap berharap ada kelanjutan bahwa akan ada kesepakatan secara formal untuk Dovizioso jadi test rider usai tes tersebut.

"Aku sangat bangga dengan ketertarikan Aprilia dan ketika kami berbicara soal peluang melakukan tes," kata Dovi dilansir GridOto.com dari Crash.net.

"Aku secara senang menerima untuk kembali ke motor MotoGP lagi dan tetap bugar, memberikan feedback ke mekanik. Aku berterima kasih ke Aprilia Racing atas kesempatan ini," jelasnya.

Bos Aprilia, Massimo Rivola, mengungkap tes ini bisa jadi kesempatan besar kedua pihak saling mengenal.

Editor : Fendi
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Buram Bikin Bahaya, Ini Ciri-ciri Karet Wiper Mobil Harus Diganti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa