Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Sonet Enggak Ada Obat, Wholesales Small SUV Februari 2021 Dibabat!

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 16 Maret 2021 | 21:55 WIB
Kia Sonet Premiere kuasai segmen Small SUV
Ibnu Jundi
Kia Sonet Premiere kuasai segmen Small SUV

GridOto.com - Segmen Small Sport Utility Vehicle (SUV) saat diprediksi akan menjadi tren anyar di Indonesia pada 2021.

Saat ini sudah ada dua merek yang menawarkannya.

Nissan hadir dengan Magnite dan KIA yang menawarkan Sonet.

Keduanya bisa dibilang anak baru di pasar otomotif Tanah Air.

Baca Juga: Toyota Raize Dikabarkan Segera Rilis di Indonesia, Yuk intip Harganya di Jepang Berapa

Nissan Magnite Premium CVT
Okkie
Nissan Magnite Premium CVT
KIA Sonet lebih dahulu dirilis pada November 2020.

Baru disusul Nissan Magnite satu bulan setelahnya.

Lantas siapa yang lebih laris pada Februari 2021?

Melansir data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), KIA Sonet terbukti lebih laku.

Baca Juga: Punya Harga Terjangkau, Pengamat Prediksi Small SUV akan Ngetren di 2021

Pada periode tersebut, Small SUV besutan merek asal Korea Selatan ini laku 358 unit.

Jumlah tersebut akumulasi dari yang bertransmisi matik dengan 346 unit dan 12 unit manual.

Sedangkan penjualan Nissan Magnite jauh di bawahnya.

Mobil yang impor utuh alias CBU dari Thailand ini hanya laku 3 unit saja.

Baca Juga: Buat Kaum Mending-mending, Ini Empat SUV Dengan Harga Setara Nissan Magnite!

Namun KIA tak boleh terlalu jumawa dengan torehannya di segmen Small SUV saat ini.

Pasalnya, Toyota dan Daihatsu dikabarkan segera menggebrak.

Duo merek raksasa Jepang ini dikabarkan segera memperkenalkan Raize dan Rocky dalam waktu dekat.

Akankah Toyota Raize dan Daihatsu Rocky menjegal dominasi KIA Sonet di segmen Small SUV?

Editor : Hendra
Sumber : Gaikindo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kia EV5 Sudah Ada Versi Setir Kanan, Segera Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa