GridOto.com - Mandiri Utama Finance (MUF) resmi menggelar pameran otomotif MUF Online Autoshow (MOAS) untuk kedua kalinya.
MOAS kedua ini, digelar selama dua pekan mulai 15 hingga 28 Maret 2021 di situs moas.muf.co.id.
Namun kali ini, MOAS menyasar para konsumennya di Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jawa Timur dan sekitarnya.
Yusuf Budi Baik, Direktur MUF mengatakan, pihaknya merasa senang bisa lebih dekat kepada para konsumennya di wilayah tersebut.
Baca Juga: Ada Relaksasi PPnBM, Mengapa MUF Justru Merilis Program Pembiayaan Khusus Mobil Premium? Ini Jawabannya
“Kami merasa bangga dengan hadirnya kembali gelaran flash sale MOAS dari tahun ke tahun. Kali ini nasabah di area Jawa Tengah, Yogya, Jawa Timur dan sekitarnya bisa memanfaatkan berbagai promo selama event Flash Sale," ujar Yusuf dalam rilis resmi MUF, Senin (15/3/2021).
Yanto Tjia, Marketing SEVP MUF mengatakan, terselenggaranya MOAS dipengaruhi kebijakan relaksasi salah satu pajak kendaraan pada mobil baru.
“Adanya kebijakan relaksasi PPnBM 0 persen untuk pembelian mobil baru, menjadi momen yang tepat
bagi kami untuk kembali menyediakan layanan pembiayaan kendaraan untuk nasabah.” ucap Yanto.
Perhelatan MOAS kali ini, menawarkan angsuran bunga ringan 2,75% untuk kredit mobil baru, bunga 6,75% untuk kredit mobil bekas, hingga angsuran kredit motor baru mulai Rp 700 ribuan.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR