GridOto.com - Sudah menjadi rahasia umum kalau Honda CB750 merupakan motor yang begitu ideal untuk dicustom.
Banyak konsep yang bisa diaplikasikan pada CB750 agar tampilannya bisa menjadi lebih menarik bahkan sangar.
Salah satu contoh ialah Honda CB750 Seven-Fifty garapan Tiago Gonçalves dan Luis Gonçalves dari Unik Edition Custom Motorcycles berikut ini.
Mereka merombak motor keluaran 1996 ini menjadi sebuah cafe racer bertampang menawan dengan detail presisi di setiap sisi.
Baca Juga: Honda CB750 Jadi Cafe Racer Menawan, Fairing Comot Punya BMW R nineT
Untuk ubahan mereka awali dengan mempreteli semua bagian motor terlebih dahulu.
Setelah itu sektor kaki-kaki langsung diupgrade menjadi lebih kekar dan modern menggunakan garpu depan Suzuki GSX-R dengan segitiga custom.
Sementara untuk suspensi belakangnya mengandalkan produk Ohlins unguk mengimbangi garpu depan barunya.
Lalu kedua rodanya ikut diganti dengan pelek Kineo 17 inci dengan balutan ban Shinko.
Baca Juga: Honda CB750 Tracker Post-Apocalypic, Inspirasinya Dari The Walking Dead
Untuk pengereman menggunakan Brembo depan-belakang, namun ada sedikit modifikasi agar bisa terpasang pada pelek Kineonya tadi.
Beres dengan kaki-kaki, mesin empat silinder motor ini menjadi pekerjaan selanjutnya. Mesin ini toh sudah mendapat beberapa upgrade cukup istimewa.
Seperti silinder head baru, filter K&N, exhaust system custom 4-2-4, serta beberapa perbaikan agar mesinnya makin prima.
Pindah ke bagian bodywork, bagian kokpit terdapat setang clip-on dengan speedometer dan lampu sein bar-end Motogadget serta headlamp LED Koso Thunderbolt.
Baca Juga: Honda CB750 Tracker, Ubahan Minimalis Malah Bikin Tampang Garang
Sedangkan untuk tangki masih mengandalkan bawaan asli Honda CB750 dengan sedikit ubahan pada tutup tangki.
Selanjutnya, mereka memasang jok custom bergaya cafe racer pada subframe hasil modifikasi.
Sebagai finishing, Johnny Ink dipercaya untuk memberikan kelir hitam dengan aksen warna emas pada bodi-bodinya.
Hasilnya, Honda CB750 Seven-Fifty ini menjelma menjadi cafe racer yang begitu menawan dan sedikit kesan modern.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR