Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suplemen Ekstra Bikin Akselerasi Chevrolet Silverado Lebih Cepat Dari Camaro

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 11 Maret 2021 | 19:49 WIB
Modifikasi Chevrolet Silverado Signature Edition hasil garapan Callaway
Carscoops
Modifikasi Chevrolet Silverado Signature Edition hasil garapan Callaway

GridOto.com - Callaway, bengkel asal Amerika Serikat ini dikenal piawai meracik mobil-mobil besutan General Motors.

Yang terbaru mereka merampungkan proyek modifikasi yang dikhusukan untuk pikap Chevrolet Silverado Signature Edition.

Sentuhan yang diberikan berfokus meningkatkan tenaga mesin V8 6.200 cc yang semula diangka 420 dk dan torsi 625 Nm.

Oleh Callaway, output mesin didongkrak lewat suntikan TVS R650 supercharger, intercooler, dan air intake high-flow.

Baca Juga: Chevrolet Corolado ZR2 Tampang Bersahaja Tapi Cangkok Supercharger Tembus 410 DK

Mesin Chevrolet Silverado Signature Edition kena suntikan vitamin
Carscoops
Mesin Chevrolet Silverado Signature Edition kena suntikan vitamin

Tambahan lain ialah pasokan sistem knalpot low-restriction, dan juga tuning ulang ECU dari CalCal.

Komposisi ini mampu meningkatkan tenaga Silverado Signature Edition menjadi 602 dk dan torsi sebesar 760 Nm.

Berkat suntikan ekstra tersebut, Silverado Signature Edition mampu menuntaskan 0-100 hanya dalam 4,3 detik saja.

Artinya, lebih cepat 1,1 detik dibanding model standar dan unggul 0,7 detik dari Chevrolet Camaro bermesin V6.

Baca Juga: Lihat Istimewanya Chevrolet Silverado Pasang Supercharger, Power 800 DK!

Modifikasi Chevrolet Silverado Signature Edition hasil garapan Callaway
Carscoops
Modifikasi Chevrolet Silverado Signature Edition hasil garapan Callaway

Enggak cuma upgrade mesin, tampilan luar dan kabin Silverado Signature Edition ini juga dibuat keren.

Beberapa part baru menempel seperti kap mesin karbon dan gril baru, side plate, plus sentuhan Alcantara untuk setir.

Pembaruan terakhir datang dari penggunaan pelek model multi spoke dengan pilihan ukuran 20 atau 22 inci.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa