GridOto.com - Asal modifikasi setir mobil bisa bikin airbag mati, ini sebabnya.
Selain dongkrak tampilan interior, modifikasi setir mobil juga bisa jadi nilai tambah fungsi jika ada tambahan fitur.
Tapi modifikasi setir mobil yang sembarangan ternyata bisa memicu bahaya, seperti airbag yang bisa mati.
Modifikasi setir paling umum yang dilakukan adalah upgrade pakai setir mobil tipe atau trim tertinggi.
"Yang jadi masalah kalau ada tamabahan fitur seperti tombol audio atau cruise control," sebut Rafi dari Rafi Mobil kepada GridOto.com.
Baca Juga: Airbag Mobil Diperbaiki di Bengkel Spesialis, Mulai dari Rp 6 Jutaan
"Karena mobil yang sedang dipakai tidak ada fitur itu, harus ada ubahan jalur kabel," tambah Rafi.
Ubahan jalur kabel menggunakan kabel spiral untuk mengaktifkan fitur tambahan yang dimaksud.
Sementara kabel spiral di setir mobil bawaan hanya untuk klakson dan airbag.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR