GridOto.com – Apa saja manfaat yang didapat saat pakai slang rem aftermarket berbahan braided di motor, termasuk bikin rem jadi makin pakem?
Selain demi tampilan, sebagian bikers ganti slang rem aftermarket karena meyakini bisa bikin performa rem jadi lebih baik.
Memang secara material, bahan yang digunakan antara slang rem standar dan aftermarket memiliki perbedaan.
“Slang rem standar motor pakai bahan karet, sedangkan aftermarket pakai bahan anyaman serat baja atau braided,” terang Trisno, owner bengkel Digioto, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga: Benarkah Pelek Aftermarket Lebih Mudah Peyang Dari Pelek Standar?
Jika slang rem standar terasa lentur dan tampak lebih besar, slang rem aftermarket punya sifat lebih kaku dan tampak lebih kecil.
Nah perbedaan tersebut membuat kedua jenis slang rem ini mempunyai sifat berbeda pada saat terpasang.
“Ketika suhu minyak rem meningkat seiring pemakaian, slang rem braided tidak memuai atau kembung saat menerima tekanan seperti slang rem standar,” lengkapnya.
Beda dengan slang rem bawaan motor yang kebanyakan menggunakan bahan karet sehingga bisa mengembang saat minyak rem panas atau mendapat tekanan berlebih.
Baca Juga: Rem Tromol Motor Macet Setelah Dibersihkan, Mungkin Ini Penyebabnya
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR