GridOto.com - Ada berbagai penyebab motor matic mogok, salah satunya hilangnya kompresi mesin atau biasa disebut dengan loss kompresi.
Jika motor matic kalian masih menggunakan kick starter, saat loss kompresi biasanya kick starter jadi enteng tidak seperti biasa.
Sebenarnya bagian besar motor matic mempunyai potensi terkena loss kompresi.
Buat kalian yang keseharian pakai motor matic, mari simak penyebab atau biang keladinya loss kompresi.
Baca Juga: Bukan Cuma Ring Piston, Kondisi Blok Silinder Seperti Ini Bikin Tarikan Motor Ngempos
"Penyebab utamanya motor matic loss kompresi disebabkan oleh kondisi ring piston," buka Andik Prasetyo selaku Owner Pa'e Garage kepada GridOto.
Pria yang akrab disapa Pa'e ini sering kali menangani Yamaha X-Ride dan Mio J yang terkena loss kompresi.
"Penyebab hilangnya kompresi mesin secara tiba-tiba atau loss kompresi disebabkan ring piston yang enggak kembali mengembang karena ketahan oleh kerak oli di dinding piston," jelas Pa'e.
"Hal ini saya sering temukan pada mesin Yamaha X-Ride old (generasi pertama) dan Yamaha Mio J lama," tambahnya.
Baca Juga: Oli Mesin Motor Menguap Karena Pemakaian, Normal Atau Tidak?
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR