GridOto.com - Andrea Dovizioso tampaknya belum mau melepaskan peluangnya untuk tetap berkarir dalam ajang MotoGP 2021 ini.
Hal itu bisa dipastikan dari gerak-gerik Andrea Dovizioso dalam beberapa waktu terakhir.
Mantan pembalap tim Ducati tersebut, belum lama ini diketahui mengunjungi pabrikan Aprilia.
Seperti yang diungkapkan Carlo Pernat, Manajer yang juga jadi pengamat kondang MotoGP.
"Dovizioso terlihat mengunjungi pabrikan Aprilia 10 hari yang lalu," ungkap Pernat dilansir GridOto.com dari GPOne.
Pernat mengungkapkan, Aprilia dan Dovi masih menjalin diskusi untuk posisi test rider di MotoGP 2021 dan peluang balapan pada 2022 mendatang.
"Mereka masih membicarakan soal posisi test rider untuk tahun ini dan kembali balapan untuk tahun depan," jelas mantan manajer Valentino Rossi ini.
Seperti yang diketahui, Aprilia terancam kehilangan Bradley Smith yang tahun lalu memegang posisi test rider.
Baca Juga: Tampil Buruk di Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021, Begini Keluhan Valentino Rossi Soal Motor Barunya
Bradley Smith disebut kesal dan akan pergi, karena Aprilia lebih memilih Lorenzo Savadori sebagai rekan Aleix Espargaro di 2021.
"Kesepakatannya mungkin belum terjadi, tapi Aprilia masih meneruskan dialog dan ini bisa dipastikan," imbuhnya.
"Dalam beberapa hari Aprilia akan memutuskan yang dilakukan dan Dovi bisa jadi peluang di 2021. Ini berita yang terbaru," tegas Pernat.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | GPOne.com |
KOMENTAR