Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Custom Motor Aliran Urban Tracker Basis Honda CBR150R? Segini Budget yang Harus Disiapkan

Muslimin Trisyuliono - Minggu, 7 Maret 2021 | 07:52 WIB
Hasil modifikasi CBR 150R aliran urban tracker di bengkel Central Classic Custom
Central Classic Custom
Hasil modifikasi CBR 150R aliran urban tracker di bengkel Central Classic Custom

GridOto.com -Berbicara soal motor custom, hingga saat ini masih cukup diminati para pencinta otomotif roda dua di Tanah Air.

Bahkan pilihan konsepnya pun semakin beragam, sehingga para pencinta motor custom bisa membangun sesuai selera mereka.

Salah satunya, jika kalian yang kepincut dengan aliran urban tracker dari basis Honda CBR150R garapan Central Classic Custom, GridOto bakal sajikan nih ulasannya.  

Nolavander, selaku owner Central Classic Custom mengatakan memiliki beberapa opsi budget modifikasi untuk aliran urban tracker buat para customernya.

Baca Juga: Bunker Kong Honda Monkey 125 Cafe Racer, Tampang Menarik Nuansa Klasik

Menurutnya, untuk membangun Honda CBR150R berkonsep urban tracker garapan terbarunya ini membutuh biaya modifikasi kisaran Rp 20 jutaan.

"Custom motor aliran urban tracker segi budget start Rp 20 juta kayak CBR150R ini. Paling mahal bisa sampai Rp 30 juta, itu menyesuaikan dari pilihan spare part dan permintaan customer," ujar Nolavander kepada GridOto belum lama ini.

Ia membeberkan konsep urban tracker sangat cocok untuk yang punya tinggi badan di atas 170 sentimeter, lantaran memiliki ciri khas kaki-kaki yang kekar dan punya posisi riding tinggi dibanding motor orisinalnya.

Sehingga Nolavander menjelaskan ubahan yang dilakukan supaya tampil kekar dan berotot meliputi sektor kaki-kaki seperti sokbreker depan, ban bahkan bodi bawaan CBR150R yang harus dirombak total.

Baca Juga: Parkir di Tempat Terbuka, Ini Tipsnya Agar Jok Motor Custom Terlindungi

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa