GridOto.com - Shakedown test di sirkuit Losail, Qatar adalah momen spesial untuk para pembalap setelah sekian lama tidak menggeber motor MotoGP.
Hal tersebut juga dirasakan oleh Jorge Martin yang tampil bersama para pembalap debutan lainnya untuk pertama kali menjajal motor MotoGP, Jumat (05/03/2021).
Pembalap tim Pramac Racing ini mengaku puas meski kondisi cuaca di Qatar tidak dalam kondisi baik karena ada angin kencang.
"Jelas saat ini ada banyak hal yang harus dipelajari dari Ducati. Saya akan terus melihat pembalap yang berpengalaman di trek," ujar Martin dikutip dari GPone.com.
Dalam kesempatan tersebut, Martin sendiri gagal mendapatkan posisi terbaik dalam shakedown test di sirkuit Losail.
Martini hanya duduk di urutan ke-10 dengan catatan waktu 1 menit 58,875 detik setelah melakukan 31 putaran.
"Menurut saya, motornya sangat bagus. Tapi untuk menaklukkannya tidak mudah," lanjut Martini.
Bahkan ia dibuat kagum dengan motor MotoGP tunggangannya, karena gearbox yang mulus.
Baca Juga: Nah Loh! Karena Valentino Rossi, Jorge Martin Sampai Rela Enggak Keramas Satu Minggu
"Selain itu, tenaga yang saya rasakan setiap kali perpindahan juga luar biasa. Dorongannya sangat terasa," ucapnya.
Tidak berhenti di situ, ia pun kagum dengan laju motor dikala trek lurus yang bisa mencapai 340 km per jam.
"Saat melaju dengan kecepatan seperti itu, kami harus benar-benar bisa mengerem dengan benar," tambahnya.
Pembalap tim Pramac Racing ini berpendapat, ia harus tetap fokus dengan diri sendiri tanpa memikirkan pembalap lain.
Baca Juga: Bye-bye AGV! Jorge Martin Pramac Racing Umumkan Kerja Sama dengan Shark Helmets di MotoGP 2021
Ia mengaku kalau sudah berlatih untuk persiapan menghadapi musim ini agar meraih hasil yang baik.
"Saya harus meningkatkan dalam beberapa hal. Selai itu, latihan untuk menjaga kebugaran juga terus saya lakukan," katanya.
KOMENTAR