Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajak Mobil Baru Nol Persen

Daihatsu Xenia Sampai Luxio Kena Insentif PPnBM, Harga Terpangkas Belasan Juta, Simak Daftar Lengkapnya

Muslimin Trisyuliono - Senin, 1 Maret 2021 | 20:15 WIB
Daihatsu Grand New Xenia
Fikrirm
Daihatsu Grand New Xenia

GridOto.com - Sebanyak lima mobil Daihatsu mendapatkan jatah insentif keringanan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) dari pemerintah mulai hari ini, Senin (01/03/2021).

Kelima model tersebut berdasarkan daftar Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yakni Daihatsu Terios, Xenia, Luxio, Gran Max minibus dan Rocky.

Dengan keringanan PPnBM hingga 0 persen pada tahap pertama bulan Maret sampai Juni ini.

Berdasarkan penelusuran GridOto.com di salah satu dealer Daihatu kawasan DKI Jakarta membeberkan, baru ada empat model mobil Daihatsu yang mendapatkan potongan harga hingga belasan juta rupiah untuk On The Road (OTR) DKI Jakarta.

Baca Juga: Dapat Insentif PPnBM, Ini Daftar Harga Resmi Toyota Sienta, Turun Sampai Rp 28 Juta!

Namun menurut sumber terpercaya, untuk Daihatsu Rocky belum diketahui besaran insentif PPnBM lantaran belum resmi diluncurkan di Tanah Air.

"Penurunan harga setelah PPnBM untuk Gran Max minibus Rp 11 juta sampai Rp 12 juta, Xenia Rp 12,2 juta maksimal Rp 14,75 juta, Luxio dari Rp 13,6 juta, Terios Rp 14,45 juta sampai 17,25 juta, jadi setiap tipe beda-beda harganya," ujar sumber tersebut kepada GridOto.com, Senin (01/03/2021).

Kemudian selain penurunan harga dari insentif PPnBM, Daihatsu juga memberikan diskon tambahan dari dealer untuk konsumen pada bulan ini.

"Ada diskon tambahan, setiap unit beda-beda kisarannya bisa sampai Rp 17 juta," terangnya.

Baca Juga: Insentif PPnBM Ditambah Diskon, Harga Toyota Avanza Makin Terjangkau, Berikut Daftarnya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Penyebab Ganti Gigi di Motor Sport Keras, Jadi Susah Masuk

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa