GridOto.com - Yamaha Jupiter lawas tampil fresh, bodi kinclong kaki-kaki keren.
Modifikasi motor bebek ini seolah enggan ketinggalan jaman mengambil basis bebek legendaris Yamaha Jupiter yang dimodif simpel namun sukses tampil kece.
Ubahannya enggak neko-neko sang pemilik membuat tampilan jauh lebih kinclong dengan memadukan part aftermarket kece disektor kaki-kaki.
Baca Juga: Bentuknya Mirip Tabung NOS Yamaha Aerox Pasang Alat Ini di Atas CVT
"Konsepnya sih simpel rapih dan enak dilihat, jadi bodi full gue cat ulang warna merah metalik terus tempel striping baru pernisnya gue basahin jadi kinclong," buka Afriza sang pemilik modifikasi Yamaha Jupiter.
Tidak hanya kena ubahan sektor tampilan bodi, bagian lain seperti pengereman dan kaki-kaki ikut dibuat menghilangkan kesan tua.
"Ini motor kan tahun 2003 terbilang motor tua deh makanya gue paduin sama part kekinian seperti di sektor rem dan kaki-kaki nih pakai part racing," terusnya lagi.
Benar saja saat kami melihat bagian setang, master rem bawaan motor dipensiunkan digantikan dengan master rem Racing Boy (RCB).
Baca Juga: Yamaha XMAX Dobrak Kapasitas Mesin Jadi 350cc, Langganan Touring Antar Pulau Indonesia
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR