GridOto.com - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka sah sebagai Wali Kota Solo, setelah dilantik pada Jumat (26/02/2021).
Gibran Rakabuming Raka pun memilih Toyota Kijang Innova sebagai mobil dinas dalam menjalankan tugas sebagai Wali Kota Solo.
Sebelum digunakan Gibran, diketahui Kijang Innova berwarna putih itu dipakai istri FX Hadi Rudyatmo, Elisabeth Endang Prasetyaningsih.
Sedangkan FX Hadi Rudyatmo sendiri memilih Toyota Camry sebagai mobil dinas selama menjabat Wali Kota Solo periodik 2012 hingga 2021.
Gibran mengungkapkan, mobil tersebut lantaran lebih praktis dan lebih lincah dibanding Toyota Camry.
"Kalau pakai ini (Innova) blusukan kemana saja bisa lebih cepat," ungkap Gibran dikutip dari TribunSolo.com, Sabtu (27/02/2021).
Selain itu, ia memilih Innova sebagai mobil dinas karena memiliki kapasitas tempat duduk lebih banyak dibanding Camry.
"Rasanya lebih luas dan nyaman saat berada di dalam mobil ini (Innova)," terang Gibran.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | TribunSolo.com |
KOMENTAR