GridOto.com - Kepolisian Resort Kota (Polresta) Surakarta baru-baru ini menggerebek rumah yang berisi 47 motor.
Motor-motor tersebut diduga hasil pencurian sehingga diboyong ke kantor polisi guna penyelidikan lebih lanjut.
Dari puluhan motor tersebut, salah satunya ada Yamaha RX-Z.
Mungkin sebagian dari sobat asing dengan motor ini.
Peredarannya tak lama, hanya sampai 1998 saja menilik minat konsumen tak banyak.
Meski masih saudaraan dengan Yamaha RX-King, kedua motor ini tak bisa dibilang sama.
Mesin memang sama-sama 2-tak berkubikasi 135 cc silinder tunggal.
Hanya saja, ukuran bore RX-Z 56 mm dengan stroke 54 mm.
Sedangkan RX-King pakai piston berdiameter 58 mm yang dipadu langkah piston 50 mm.
Selain itu RX-Z juga dibekali transmisi 6-percepatan yang membuat karakternya berbeda.
Tarikan Yamaha RX-King dirasa lebih galak.
Baca Juga: Yamaha RX-King 2004 Dilelang, Nilai Uang Jaminan Cuma Rp 800 Ribuan
Namun kalau di rpm tinggi, Yamaha RX-Z lebih unggul.
Apalagi RX-Z dibekali teknologi Yamaha Computerized Lubrication System (YCLS).
Peranti ini bertugas mengatur campuran oli samping dengan bensin lebih akurat disetiap putaran gas.
Kemudian soal desain Yamaha RX-Z nampak sporty dengan lekukan-lekukan meruncing di sekujur body.
Posisi duduknya pun agak menunduk khas motorsport.
Menurut kalian ganteng enggak sob?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Tabloid MOTOR Plus |
KOMENTAR