GridOto.com - Gokil nih upgrade mesin Yamaha Aerox baru ini bengkak jadi 183cc.
Masih membahas modifikasi Yamaha Aerox baru alias All New Yamaha Aerox berkelir cyan blue, kali ini kami mau mengulas upgrade dapur pacu alias mesin.
Terbukti Andri Ariyanto si empunya Yamaha Aerox ini sudah memberikan berbagai ubahan pada jeroan mesin hingga membuat tenaga melonjak.
Baca Juga: Modifikasi Yamaha Aerox Baru, Bodi Stylish, Kaki-kaki Racing Abis
"Mesin gue modif, speknya 63 ubahannya pertama gue pakai blok dan piston kit Kitaco alias KTC ukuran 63 ya kalau dihitung kapasitas jadi 183 cc" buka Andri Ariyanto.
Untuk mendukung kapasitas mesin melonjak beberapa part lain ikut kena modif seperti noken as, gear rasio.
"Noken as pasti ganti dong gue pakai BRT terus gear rasionya pakai Aerox yang lama bro," lanjut cowok yang akrab disapa Andri ini.
Jelas dengan berbagai ubahan pada jeroan mesin membuat tenaga dan tarikan Yamaha Aerox baru ini makin melesat cepat.
Baca Juga: Performa Garang Modifikasi Yamaha Aerox Ini Cangkok Knalpot Ninja
Eits tak lupa agar performa dan lari motor tidak tertahan, Andri mengganti ECU bawaan motor dengan ECU BRT Dualband Juken 5.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR