Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Air AC Lebih Unggul Dibanding Coolant? Bos Produk Aftermarket Jabarkan Efeknya Untuk Radiator

Harun Rasyid - Selasa, 23 Februari 2021 | 13:55 WIB
Ilustrasi mengisi cairan radiator
Dok. Otomotif
Ilustrasi mengisi cairan radiator

GridOto.com - Radiator memerlukan cairan pendingin atau coolant, demi menjaga suhu mesin kendaraan tetap stabil.

Namun ada mitos yang menyebut jika cairan sisa pendingin udara atau air AC, bisa digunakan sebagai pengganti coolant di radiator.

Sehingga muncul anggapan, air AC dapat memberi manfaat lebih baik dibanding coolant yang dirancang khusus untuk radiator.

Arief Hidayat, CEO PT Welty Indah Perkasa (Wealthy Group) mengatakan, penggunaan air AC untuk radiator malah membawa dampak buruk.

Baca Juga: Salah Kaprah Air Radiator, Dari Warna hingga Bisa Pakai Air AC?

"Jika radiator diisi pakai air mineral malah membuat sirkulasi cairan di radiator macet, sedangkan air AC kandungannya mirip dengan air mineral," ujarnya dalam konferensi pers virtual beberapa waktu lalu.

Menurut Arief, air AC kurang baik untuk radiator karena adanya senyawa yang terbentuk secara alami.

Ilustrasi air AC yang dituang ke radiator
Blog.tribunjualbeli.com
Ilustrasi air AC yang dituang ke radiator


"Air AC itu sifatnya cepat sekali berubah. Pada saat keluar dari tempat pembuangannya, air AC sudah tercampur dengan udara. Sedangkan air yang bercampur udara, memunculkan senyawa H2O yang bersifat asam," jelasnya.

Arief berujar, zat asam dalam air AC nantinya akan merusak radiator.

Baca Juga: Sering Diabaikan Bikers, Ganti Air Radiator di Motor Setiap Kilometer Segini

"Karena ada asam, air AC ini akan mengakibatkan radiator berkarat. Jadi air AC tidak baik untuk radiator," ungkapnya.

Lalu, bagaimana jika pemilik kendaraan sudah sering memakai air AC untuk radiatornya?

Ilustrasi radiator berkarat karena menggunakan air AC
Auto Repair & Maintenance
Ilustrasi radiator berkarat karena menggunakan air AC


"Kalau telanjur sering menggunakan air AC untuk radiator, sebaiknya cairan radiator segera dikuras atau flush. Kemudian isi kembali radiator dengan radiator treatment atau coolant berkualitas yang mengandung unsur antikarat," tutup pemilik brand aftermarket Wealthy tersebut.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa