GridOto.com - Motor kebanjiran atau habis menerjang banjir dan selamat sampai di rumah? Jangan cuek dan tenang-tenang saja nih Sob...
Baik kamu pengguna mobil atau motor wajib cek kondisi oli, kalau warnanya jadi coklat seperti kopi cappucino sudah wajib diganti tuh.
Sekadar informasi, oli yang bercampur air memang tidak langsung dirasakan efeknya alias enggak langsung bikin mesin rontok.
Hal ini yang bikin banyak orang yang menyangka kendaraan tidak kenapa-kenapa setelah menerjang banjir.
Baca Juga: Jangan Asal Terobos, Segini Batas Aman Terobos Banjir Pakai Motor
Meski oli bercampur air, mesin kendaraan masih bisa dinyalakan, walau lajunya dijamin tidak akan lancar.
Namun hal ini terlalu beresiko dan sangat tidak direkomendasikan terutama jika dibiarkan, bisa rontok nanti seluruh komponen dalam mesin!
Proses membuang air yang keburu masuk ke dalam mesin ini enggak cukup ganti oli baru loh Sob!
Proses yang dinamakan "flushing" ini yaitu menguras seluruh oli yang ada di dalam mesin dan mengganti dengan oli baru sebanyak dua-tiga kali sampai oli yang dikuras tidak lagi berwarna seperti kopi cappucino.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR