Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampang Jadi Cakep, Honda Sonic 150R Dimanja Part-part Mewah

Fedrick Wahyu - Minggu, 21 Februari 2021 | 14:20 WIB
Modifikasi Honda Sonic 150R
Nguyen Cong Minh
Modifikasi Honda Sonic 150R

GridOto.com - Honda Sonic 150R memang punya bentuk yang modern dan sporty banget, makanya tak sedikit yang mau memodifikasinya.

Modifikasi yang dilakukan pada Sonic 150R bisa beragam tapi umumnya akan dibuat lebih stylish dan mewah.

Sama seperti Honda Sonic 150R berikut ini yang sudah dimanja cukup banyak part-part mewah.

Area kokpit Honda Sonic 150 ini makin keren
Nguyen Cong Minh
Area kokpit Honda Sonic 150 ini makin keren

Langsung saja ke detailnya, untuk area kokpit kini sudah tersemat master rem Brembo RCS Corsa Corta.

Baca Juga: Modifikasi Honda Sonic 150R, Tampang Sporty, Aura Mewah Terpancar

Lalu ada juga gas spontan Domino untuk mempersingkat putaran grip gas serta tuas kopling TMW.

Bahkan jika menengok pada bagian lehernya ada steering damper Ohlins agar handling tetap stabil di kecepatan tinggi.

Ada steering damper di bagian lehernya
Nguyen Cong Minh
Ada steering damper di bagian lehernya

Kemudian kaki-kakinya juga makin istimewa setelah mendapat banyak penggantian part.

Seperti kedua rodanya yang memakai pelek RCB CNC FG511 model palang lima berwarna oranye yang mencolok.

Baca Juga: Honda Sonic 150R Makin Ciamik Cuma Berbekal Modifikasi Simpel

Rem depan pun makin keren dengan penggunaan kaliper Brembo dua piston dan cakram model floating.

Lalu untuk rem belakang juga diupgrade cukup serupa yaitu menggunakan master rem dan kaliper Brembo.

Kaki-kaki Honda Sonic 150R ini juga makin istimewa
Nguyen Cong Minh
Kaki-kaki Honda Sonic 150R ini juga makin istimewa

Kemudian untuk suspensi belakang tak lupa untuk diganti dengan keluaran Ohlins yang mewah.

Bergeser ke bagian mesin, tak ada ubahan signifikan yang dilakukan.

Suspensi belakang diganti dengan Ohlins
Nguyen Cong Minh
Suspensi belakang diganti dengan Ohlins

Baca Juga: Modif Minimalis Bikin Honda Sonic 150 Auto Keren dan Stylish

Terlihat hanya ada girset aftermarket dan pemanis berupa baut-baut stainless steel.

Exhaust system atau knalpot juga tampak standar hanya leher knalpot yang diganti dengna material titanium.

Modifikasi Honda Sonic 150R yang menawan
Nguyen Cong Minh

Untuk bodi-bodi masih cukup standar tanpa ada ubahan apapun.

Alhasil, Honda Sonic 150R ini sekarang jadi semakin terlihat keren dan menawan.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa