Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dijuluki Wisata Jeglongan Sewu, Begini Kondisi Jalan Purwodadi-Solo yang Meresahkan

Dia Saputra - Kamis, 18 Februari 2021 | 08:49 WIB
kondisi Jalan Purwodadi-Solo yang dijuluki Wisata Jeglongan Sewu
instagram.com/tentangkalioso
kondisi Jalan Purwodadi-Solo yang dijuluki Wisata Jeglongan Sewu

GridOto.com - Jadi salah satu penghubung Purwodadi dengan Solo, jalan provinsi di Kecamatan Gondangrejo, Karanganyar disebut jadi wisata baru.

Namun bukan wisata yang membahagiakan, tapi Jalan Purwodadi-Solo justru jadi wisata yang dikeluhkan masyarakat.

Hal tersebut lantara jalan provinsi yang dijuluki Wisata Jeglongan Sewu itu memiliki banyak lubang yang dinilai bisa membahayakan para pengguna jalan.

Melansir instagram.com/tentangkalioso, saat ini jalan yang setiap harinya dilalui ratusan kendaraan itu memang sedang rusak parah.

Baca Juga: Jalan Tol Berlubang Sebabkan Kecelakaan, Siapa yang Bertanggung Jawab? Ini Penjelasannya

"Dari sekian banyak wisata di Kalioso dan sekitarnya, Jeglongan Sewu adalah satu-satunya wisata yang tak pernah sepi," terang @tentangkalioso.

Wajar saja kalau tak pernah sepi, pasalnya tak sedikit masyarakat Kabupaten Grobogan yang pergi ke Solo Raya melalui jalan itu dan sebaliknya.

Menurutnya, kondisi jalan pun semakin parah karena banyak truk besar antar kabupaten yang melintas.

"Belum lagi kalau hujan turun, jalanan menjadi genangan air yang tidak tahu mau mengalir kemana," lanjutnya.

Baca Juga: Street Manners : Begini Cara Aman Antisipasi Lubang di Jalan Tol

Ia pun berharap agar Jalan Purwodadi-Solo segera diperbaiki demi keamanan masyarakat yang sering bepergian dan melintas di kawasan tersebut.

Hal senada juga disampaikan Fuji Lestari, warga Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan.

"Kebetulan rumah suami saya di Grobogan, kalau pulang pasti lewat sana," terang Fuji kepada GridOto.com.

Menurutnya, kondisi jalan yang rusak seperti sekarang sangat membahayakan pengguna jalan yang melintas.

Baca Juga: As Roda Bisa Patah, Ada 1.700 Lubang di Jalan Provinsi Menuju Blora, Paling Parah di Grobogan

Jalan Purwodadi-Solo berlubang hingga terkenal dengan Jeglongan Sewu
instagram.com/tentangkalioso
Jalan Purwodadi-Solo berlubang hingga terkenal dengan Jeglongan Sewu

"Terlebih setelah hujan, ban jadi licin dan membuat saya takut kalau ada truk dari lawan arah," lanjutnya.

Meski tidak setiap hari melewati jalan tersebut, ia berharap perbaikan segera dilakukan agar tidak membahayakan pengguna jalan.

Biar tidak penasaran dengan kondisi Wisata Jeglongan Sewu, simak nih videonya:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kalioso Los Blangos (@tentangkalioso)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ban Mobil Bocor Samping Sudah Enggak Bisa Ditambal, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa