Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki KZ750 Kena Restorasi Total, Tampang Jadi Semakin Menawan

Fedrick Wahyu - Sabtu, 13 Februari 2021 | 17:45 WIB
Restorasi Kawasaki KZ750
Emayat Wahab
Restorasi Kawasaki KZ750

GridOto.com - Holger Breuer dari HB-Custom merupakan builder Kawasaki KZ750 yang tampil begitu menawan satu ini.

Holger memang ingin sebuah motor klasik yang rapi dan akhirnya memutuskan melakukan restomod pada Kawasaki KZ750B 1977 ini.

Proses ubahan diawali dengan mengirimkan mesinnya ke Old School Superbikes untuk mendapatkan restorasi total.

Mesin mendapat full restorasi dari Old School Superbikes
Emayat Wahab
Mesin mendapat full restorasi dari Old School Superbikes

Setelah mesin beres, ia menanjutkannya dengan memasang karburator Mikuni TM34 dengan filter K&N serta exhaust system dengan muffler reverse cone.

Baca Juga: Pasang Alat Rahasia Tenaga Kawasaki Ninja ZX-25R Ini Makin Sangar

Sistem kelistrikan pun diperbarui serta dibuat rapi dengan pusat Axel Joost Elektronik.

Urusan kaki-kaki, garpu depan dan kedua rodanya masih standar tapi kini dibalut ban Heidenau K67 dan suspensi belakang memakai produk Koni.

Tampilan depan Kawasaki KZ750 ini
Emayat Wahab
Tampilan depan Kawasaki KZ750 ini

Soal bodywork, tangki bawaan Kawasaki KZ750 masih dipakai hanya saja mendapatkan kelir baru dengan nuansa biru.

Di belakang ada jok custom elegan yang terpasang pada subframe yang sudah dimodifikasi.

Baca Juga: Pakai Decal Serigala, Kawasaki Ninja ZX-25R Ini Juga Bertabur Part Karbon Kevlar

Melengkapi bodi-bodinya dipasang pula sepatbor depan-belakang krom dengan gaya klasik.

Tangki bawaan yang masih mulus
Emayat Wahab
Tangki bawaan yang masih mulus

Di area kokpit, setang Magura dipasang dan diberi speedometer Motogadget, lampu sein bar-end, serta headlamp dari BMW R45.

Sementara untuk lampu sein belakang dari Kellerman dan stoplamp Bates-style.

Hasilnya, Kawasaki KZ750 ini sekarang menjadi lebih menarik dan mempesona.

Kawasaki KZ750 yang sungguh menawan
Emayat Wahab
Kawasaki KZ750 yang sungguh menawan

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa