Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Ruginya, Ini Dampak Lepas Tutup Rantai Motor di Musim Hujan

Muhammad Farhan - Rabu, 10 Februari 2021 | 13:40 WIB
Full serat karbon nih sampai cover rantainya juga
Kompas.com
Full serat karbon nih sampai cover rantainya juga

GridOto.com – Melepas tutup rantai motor banyak kerugiannya, ini dampaknya jika dilakukan terutama dalam kondisi musim hujan.

Setiap motor berpenggerak rantai seperti tipe sport atau bebek tentu dilengkapi dengan tutup rantai oleh pabrikan.

Nah kalau tutup rantai sengaja dilepas, dampak negatif bakal mengintai pengendara maupun motor itu sendiri.

“Tutup rantai motor berfungsi melindungi rantai dari debu atau kotoran sekaligus mencegah kotoran di rantai terciprat ke komponen lain,” buka Ahmad Matin, Service Advisor AHASS Wahana Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Pakai Part CVT Aftermarket Bikin V-Belt Rawan Putus? Begini Tanggapan Mekanik

Dalam kondisi jalanan basah, tutup rantai bisa mencegah cipratan kotoran ke bagian sokbreker, roda, dan tentu kaki pengendara.

Keberadaan tutup rantai juga dapat melindungi pengendara motor dari kemungkinan terjadinya kecelakaan.

Tutup rantai motor dalam kondisi dilepas
Farhan
Tutup rantai motor dalam kondisi dilepas

“Insiden seperti masuknya pakaian pembonceng, tersangkutnya jas hujan atau tali sepatu bisa dihindari kalau tutup rantai terpasang,” lengkapnya.

Melepas tutup rantai biasanya dilakukan pemilik motor dengan alasan beragam, seperti karena adanya ubahan di sektor kaki belakang atau sekadar tampil beda.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa