Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Detik-detik Lahar Dingin dari Gunung Semeru Seret Isuzu Panther, Warga Histeris Melihatnya!

Dia Saputra - Selasa, 9 Februari 2021 | 10:40 WIB
lahar dingin dari Gunung Semeru seret mobil yang diperkirakan Isuzu Panther.
Instagram @pendaki_gunung
lahar dingin dari Gunung Semeru seret mobil yang diperkirakan Isuzu Panther.

GridOto.com - Detik-detik banjir lahar dingin dari Gunung Semeru yang menerjang Daerah Aliran Sungai di Lumajang, Jawa Timur viral di media sosial.

Video berdurasi kurang lebih 27 detik itu viral lantaran memperlihatkan satu unit mobil yang diperkirakan Isuzu Panther ikut tersapu lahar dingin.

Kejadian itu berlangsung di Sungai Curah Kobokan Dusun Sumbersari, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang pada Senin (08/02/2021) pukul 16.00 WIB.

Informasi tersebut GridOto ketahui dari unggahan video di media sosial Instagram @pendaki_gunung.

Baca Juga: Harga Mobil Diesel Bekas, Mulai Rp 35 Jutaan Ada Isuzu Panther, Toyota Kijang dan Mitsubishi Kuda

"Lahar dari Gunung Semeru terekam ke arah Sungai Curah Kobokan," tulis  @pendaki_gunung pada deskripsi video.

Ia menjelaskan, informasi sementara tidak ada korban jiwa akibat kejadian yang menegangkan itu.

"Hanya saja satu unit mobil yang terparkir di pinggir sungai terbawa banjir," lanjutnya.

Memang tampak jelas, mobil yang semula terparkir langsung disapu oleh lahar hingga masuk ke aliran sungai.

Baca Juga: Deretan Modifikasi Isuzu Panther, Dari Street Racing Sampai Jangkung Berwibawa

Karena sangking derasnya air, material di kiri dan kanan sungai termasuk Isuzu Panther langsung terbawa arus.

Sontak warga yang berada di lokasi kejadian dan sedang mengabadikan momen tersebut tampak histeris.

Biar kalian tidak penasaran, langsung saja nih simak videonya:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh PENDAKI GUNUNG INDONESIA (@pendaki_gunung)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa