Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ferrari 458 Speciale Hasil Seludupan Akhirnya Laku di Pelelangan, Dibeli Pengusaha Properti dengan Fantastis!

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 5 Februari 2021 | 14:03 WIB
Ferrari 458 Speciale yang dilelang ulang akhirnya laku terjual.
lelang.go.id
Ferrari 458 Speciale yang dilelang ulang akhirnya laku terjual.

GridOto.com - Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Palembang sempat dikabarkan melelang satu unit Ferrari 458 Speciale pada Rabu (27/01/2021) lalu.

Ferrari 458 Speciale itu merupakan hasil sitaan atas tindak pidana penyeludupan yang dilakukan terpidana Hatta Ansori pada 2019 silam.

Sebetulnya supercar Ferrari hasil rampasan ini sudah pernah dilelang pada 2020 silam, namun belum ada yang berani menawarnya.

Tetapi saat dilelang ulang pada akhir Januari 2021 lalu, Ferrari 458 Speciale ini akhirnya laku terjual dengan harga fantastis.

Baca Juga: Cuma Buat Sultan! Di Palembang, Ferrari 458 Speciale Dilelang Ulang, Harga Awalnya Tetap Sama?

"Benar, mobil Ferrari itu sekarang sudah laku dilelang dengan harga Rp 9 miliar lebih," ujar Kasi Barang Bukti dan Penyitaan kejari Palembang, Fifin Suhendar, dikutip GridOto.com dari Tribunsumsel.com, Rabu (03/01/2021).

Fifin melanjutkan, pemenang lelang dikabarkan langsung mengambil Ferrari 458 Speciale sehari setelah acara dilangsungkan, yakni pada Kamis (28/01/2021) lalu.

Ferrari 458 Speciale yang dilelang di halaman Kejari Palembang
Sripoku.com
Ferrari 458 Speciale yang dilelang di halaman Kejari Palembang

Adapun pemenang lelang supercar Ferrari ini merupakan seorang pengusaha properti kelahiran Medan yang menetap di Jakarta.

Sekadar informasi, Ferrari 458 Speciale merupakan tipe terkencang dari seri 458 yang diproduksi dari 2013 hingga 2015 silam.

Baca Juga: Ferrari 458 Speciale Bakal Dilelang Ulang, Yuk Intip Spesifikasinya

Editor : Fendi
Sumber : Tribunsumsel.com,ferrari.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Motor Listrik Honda CUV e: Masih Perlu Ganti Oli Setiap Kilometer Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa