GridOto.com - Bagian blok silinder dengan kepala silinder mesin mobil dibuat terpisah.
Kedua permukaan yang saling bertemu ini dibuat sangat rata agar kedua komponen tersebut rapat dengan paking kepala silinder.
Dengan rapatnya kepala silinder, maka kompresi mesin tidak akan bocor.
Selain itu sistem pendingin bisa bekerja dengan baik.
Mesin mobil yang mengalami overheat membuat permukaan kepala silinder dan blok silinder bisa melengkung.
Baca Juga: Bikin Bahaya, Ini Dampak Air Radiator Masuk ke Ruang Silinder Mobil
"Kalau mesin dibongkar memang tidak akan terlihat dengan mata tanpa dibantu alat khusus," buka Harry dari bengkel Auto Clinic di Harapan Indah Bekasi.
"Alat yang digunakan untuk mengecek kerataan permukaan adalah straight edge," tambahnya.
Straight edge berbentuk seperti batang besi panjang namun permukaannya sangat rata.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR