Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Jazz GK5 Dimodif Simpel, Tampilan Racing Dengan Kaki-kaki Meaty

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 29 Januari 2021 | 10:38 WIB
Modifikasi Honda Jazz GK5 dandan racing dengan ubahan simpel
Boxzaracing
Modifikasi Honda Jazz GK5 dandan racing dengan ubahan simpel

GridOto.com - Modifikasi Honda Jazz GK5 satu ini datang dari Thailand, milik pria bernama Nong Mark.

Mengejar tampilan racing, Honda Jazz GK5 sukses tampil keren meski hanya bermodal ubahan simpel.

Mulai dari eksterior, Jazz ini nampak sporty dibalut kelir hitam yang begitu klop berpadu dengan part berbahan serat karbon.

Baca Juga: Honda Jazz GD3 Kece Oplas Wajah Fit JDM dan Ditopang Kaki-Kaki Kandas

Tampilan depan Honda Jazz GK5 dengan kap mesin serat karbon
boxzaracing.com
Tampilan depan Honda Jazz GK5 dengan kap mesin serat karbon

Terlihat kap mesin hatchback satu ini yang diganti pakai serat karbon, dilengkapi air scoops ala mobil balap.

Kap mesin ini tidak hanya menambah kesan sporty, namun diklaim lebih ringan dan kuat dari kap mesin bawaan.

Selain kap mesin, bagian spion juga ganti Craft Square berbahan serat karbon dengan ukuran yang lebih kecil.

Tampilan belakang Honda Jazz GK5 masih dibiarkan standar
Boxzaracing
Tampilan belakang Honda Jazz GK5 masih dibiarkan standar

Selain sentuhan simpel pada body, sektor kaki-kaki juga disentuh untuk menunjang penampilan racingnya.

Mulai dari suspensi dipercayakan pada sok absorber lansiran Gab SS yang bisa disetting sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Honda Jazz GK5 Tampil Beda, Fascia Dibuat Agresif Pakai Body Kit Noblesse

Kaki-kaki Honda Jazz GK5 juga diupgrade
Boxzaracing
Kaki-kaki Honda Jazz GK5 juga diupgrade

Kemudian kaki-kaki ini dipadu dengan pelek Volk Racing CE 28 ukuran 15 inci dan lebar 7 inci, offset +28.

Pelek lantas dibungkus dengan ban Toyo R1R ukuran 195/50 R15 yang terlihat meaty.

Honda Jazz GK5 pasang Volk Racing CE 28 ukuran 15 inci
Boxzaracing
Honda Jazz GK5 pasang Volk Racing CE 28 ukuran 15 inci

Kemudian sistem pengereman hatcback satu ini juga ikut diupgrade menggunakan Endless 4 pot.

DATA MODIFIKASI :

Exterior:
Hood - Carbon
Side mirror - Craft Square

Suspension:
Shock Absorber - Gab SS
Alloy Wheels - Volk Racing CE 28
Tires - Toyo R1R
Brakes - Endless 4 Pot
Other - Traction Bar

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sudah Dikenalkan, Honda New Scoopy Baru Dilaunching di Pulau Bali Bulan Depan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa