Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Alasan Filter Udara Motor Injeksi Tidak Boleh Dicuci Dan Disemprot Angin

Isal - Rabu, 27 Januari 2021 | 20:40 WIB
Ilustrasi filter udara kering
GridOto.com
Ilustrasi filter udara kering

GridOto.com - Sebagian besar motor injeksi saat ini sudah menggunakan filter udara kering.

Ciri-cirinya, filter udara motor sekarang sudah tidak menggunakan oli atau pelumas.

Untuk perawatan, ternyata filter udara kering enggak bisa seperti filter udara basah.

"Filter udara kering itu sudah tidak bisa dicuci. Bahkan, disemprot angin dari kompresor juga sebenarnya tidak boleh," buka Ayi Kurnia selaku service advisor (SA) bengkel resmi Yamaha Putera Agung Ciganjur kepada GridOto.com pada Senin (25/01/2021).

Baca Juga: Tidak Seperti Karburator, Reamer Throttle Body Lebih Rumit dan Sulit

Pada filter udara kering terdapat lapisan yang enggak boleh terkena air maupun angin dari kompresor.

"Lapisan atau elemen itu disebut viscous element, lapisan atau elemen itu berfungsi untuk menyaring kotoran yang di bawa oleh udara ke ruang bakar," kata Ahmad Fauji selaku service advisor (SA) AHASS Catur Putra Jaya (CPJ).

Bersihkan filter udara kering jangan disemprot angin kompresor
Uje
Bersihkan filter udara kering jangan disemprot angin kompresor

"Kalau dicuci atau disemprot dengan angin kompresor, lapisan itu bisa rusak bahkan hilang," tambahnya.

Makanya kalau filter udara kering dicuci bisa merusak lapisan viscous atau viscous element.

Baca Juga: Banyak yang Salah, Begini Cara Ukur Diameter Throttle Body yang Tepat

"Kalau lapisan viscous rusak bikin filter udara jadi enggak maksimal menyaring kotoran," jelas Ayi.

"Efeknya sudah pasti throttle body (TB) jadi cepat kotor, bahkan kalau dibiarkan lama kotoran bisa masuk ke ruang bakar dan merusak dinding liner," tuturnya.

Throttle body motor kotor akibat filter udara tidak mampu menyaring udara
Isal/GridOto.com
Throttle body motor kotor akibat filter udara tidak mampu menyaring udara

Nah, kalau motor kalian sudah pakai filter udara kering dan sudah kotor jangan dicuci.

Gantilah dengan filter udara baru agar asupan udara ke ruang bakar tetap lancar.

Baca Juga: Ini Cirinya CDI Motor Mulai Bermasalah, Motor Bisa Mati Mendadak?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa