Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jasamarga Metropolitan Tollroad Lakukan Perbaikan di GT Cikunir 2, Pengguna Jalan Harap Berhati-hati

Dia Saputra - Selasa, 26 Januari 2021 | 09:14 WIB
harap berhati-hati, Jasamarga Metropolitan Tollroad sedang melakukan perbaikan di GT Cikunir 2.
Jasamarga.com
harap berhati-hati, Jasamarga Metropolitan Tollroad sedang melakukan perbaikan di GT Cikunir 2.

GridOto.com - Jasamarga Metropolitan Tollroad selaku pengelola Ruas JORR sedang melakukan pembongkaran dan perbaikan jalur akibat adanya relokasi Gerbang Tol (GT) Cikunir 2.

Pembongkaran dan perbaikan ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan pada pengguna jalan di GT Cikunir 2 yang menuju GT Cikunir 4.

Pekerjaannya pun sudah dilakukan sejak Senin (25/01/2021) mulai pukul 20.00 WIB dan akan berlangsung sampai Kamis (28/01/2021) pukul 05.00 WIB.

"Untuk pekerjaan yang dilakukan meliputi pembongkaran rigid, pembesian dan pemasangan bekisting hingga pengecoran rigid," jelas Irra Susiyanti dikutip dari Jasamarga.com.

Baca Juga: Proyek KCIC di GT Cikunir 2 Berpotensi Mengganggu Lalu Lintas, Pengguna Tol Jakarta-Cikampek Bakal Dialihkan?

Irra menjelaskan, sebagai langkah antisipasi terjadi kemacetan selama pekerjaan berlangsung pihaknya akan memberlakukan window time.

"Periode window time akan diberlakukan satu lajur buka tutup sebagai akses alat berat sedangkan selain periode window time dapat dilalui pengguna jalan," tambahnya.

Artinya bagi pengguna jalan yang hendak melintas di GT Cikunir 2 masih bisa, namun tetap harus berhati-hati dalam berkendara.

Ia mengatakan, Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi akibat adanya pekerjaan di GT Cikunir 2 untuk beberapa hari ini.

"Agar aman dalam berkendara, lebih baik selalu memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas yang berjaga di lokasi," pungkasnya.

Editor : Fendi
Sumber : Jasamarga.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bos Toyota Ungkap Masih Ada Harapan Penjualan Mobil Meningkat Tahun Depan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa