GridOto.com – Bikin cover kunci kontak Yamaha Mio lawas menyala saat gelap gampang, pasang saja aksesori cover kunci kontak asal Thailand.
Dalam kondisi standar, Yamaha Mio generasi pertama dengan karburator ini memang dilengkapi dengan kunci kontak konvensional.
Nah supaya tampilannya lebih kekinian, ternyata ada aksesori yang bikin cover kunci kontak di motor tersebut jadi menarik.
“Keunikannya cover kunci asal Thailand ini memang terletak pada tampilan cover kunci kontak yang bisa menyala saat kondisi gelap,” jelas Ferdi, owner bengkel DMX Motor, Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Baca Juga: Cara Merawat Jok Motor Berlapis Busa Latex, Enggak Pakai Ribet!
Bukan cuma stiker yang ditempel, aksesori ini terpasang untuk menggantikan cover kunci kontak bawaan.
Tanpa pakai lampu atau arus listrik, secara otomatis cover kunci kontak akan menyala jika kondisi sekitar minim penerangan.
Secara fungsi, tentu aksesori ini memudahkan pengguna saat ingin memasukkan anak kunci kontak di motor.
“Cover kunci kontak ini plug and play ke Yamaha Mio generasi pertama dan Nouvo yang dijual resmi di Indonesia,” terangnya.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR